Minggu, 07 Juli 2013

Masa-masa Sekolah :D

AKU DAN DIA ;*
Perkenalan kami di mulai sejak kami kelas 2 SMP. Waktu itu, dia yang terlebih dahulu mengajak aku berkenalan. Dia meminta nomorku dari salah satu temannya (hahahaa, lucu banget). Pertama aku mengenalnya, dia orangnya sangat pemalu, tetapi aku pun mengira dia itu lelaki yang sangat sombong dan angkuh karena aku melihat dari setiap gerak-geriknya dia pun seperti yang tadi aku katakan (pokonya gak banget deh!). Aku dan dia dahulu tidak saling mengenal, tapi sejak dia ingin mengenalku lebih dekat, barulah kita sedikit tahu satu sama lain. Waktu demi waktu telah berlalu, kami pun sudah mulai dekat dan aku pun tahu ternyata dia suka pada ku. Tetapi sewaktu SMP dulu banyak sekali yang suka padanya dan termasuk salah satu sahabatku pun suka padanya. Aku pun serba salah sekali di satu sisi aku pun mulai suka kepadanya tetapi saat itu aku pun mempunyai seorang teman laki-laki special (pacar), di sisi lain ada sahabatku yang menyukainya juga (sumpah gak enak banget deh dia suka sama aku, tapi sahabat aku suka sama dia). Terpaksa, akupun harus memendam perasaan itu dalam-dalam, karena aku tak ingin menyakiti hati sahabatku & seorang teman laki-laki special ku itu. Semuanya telah berlalu, dan akhirnya sampai lulus SMP pun aku tidak pernah mempunyai hubungan special dengan dia (pacaran).
Waktu SMP adalah waktu yang sangat menyenangkan, lucu banget dan kalau di pikir-pikir sekarang jadi pengen ketawa sendiri (hahahaahha ;D).  Waktu SMP tidak akan ku ceritakan lebih lanjut, karena jika di ceritakan akan sangat panjang sekali bisa-bisa akan menjadi satu buah novel yang sangat menarik. Walaupun ceritanya di singkat, tetap akan sangat panjang karena banyak sekali cerita dan petualangan yang sangat seru serta menyenangkan bersama teman-teman ku dan bersama si dia. Aku di sini hanya menceritakan tentang si dia, tidak ada yang lain, aku membuat cerita ini hanya untuk mengenang masa SMP ku dan dia.
Sewaktu aku lulus SMP aku pun sibuk mencari sekolah menengah atas untuk tempat aku melanjutkan sekolah. Dan pilihan ku pun jatuh untuk bersekolah ke SMK Mandiri 2 Balaraja. Sebelumnya, ibu ku pun menyuruh ku untuk bersekolah ke SMAN 1 Kab.Tangerang, tetapi aku pun tidak mau karena aku ingin masuk ke SMK dan di samping itu juga karena ada salah satu sahabat dekat ku yang mengajak untuk bersekolah di sana. Tak ku sangka, ternyata dia pun bersekolah di tempat yang sama dengan ku, betapa senangnya hati ku saat aku tahu. Sejak saat itu pun kami mulai dekat kembali, memulai pendekatan (PDKT) yang dulu sempat terhambat dengan segala halangan yang ada saja menghampiri hubungan ku dengan dia. Setiap aku berangkat sekolah, aku selalu di jemput oleh dia. Tetapi tak tahu kenapa, walaupun aku sudah dekat dengan dia aku tidak ingin mempunyai hubungan yang special dengan dia (alias pacaran). Di samping itu juga aku selalu mempunyai teman laki-laki special ketika aku pun dekat (PDKT) dengan dia. Pikirku, “Aku hanya ingin sekedar dekat saja dengan dia (bisa di bilang HTSan ajah)”. Tapi, bingung banget deh, setiap ada wanita yang suka padanya, aku pun selalu cemburu & tak rela hati, banget banget banget deh! Itu kenapa yah? Apa itu yang namanya CINTA?
Waktu demi waktu pun berlalu, aku pun beranjak ke kelas 2 SMK. Di kelas 2 SMK itu hubungan aku dan dia sedikit mulai renggang (jauh) karena di samping itu kami pun berbeda kelas pagi dan siang (dia pagi, dan aku pun siang). Tapi, setelah di semester 2 kami berdua mulai dekat kembali. Nah, di situ kedekatan yang dulu sempat terhambat mulai terjalin kembali, sedikit demi sedikit aku pun belajar untuk mulai menyukainya dengan tak ada alasan apapun. Karena aku pun tahu, sebenarnya di dalam hati kecil ku yang paling dalam aku benar-benar menyukainya. Kenapa aku bisa bilang seperti itu? Karena sudah terbukti, setiap ada wanita yang menyukainya aku pun sangat tak rela sekali (alias cemburu) jika aku tahu ada yang mendekatinya ataupun menyukainya.
Kedekatan itu memang sudah ada sejak dulu kami SMP dan tak bisa di pungkiri aku memang benar-benar suka padanya. Pada waktu itu ada rasa ingin sekali memiliki hubungan special dengan dia (pacaran). Tak ada lagi rasa “tak ingin memiliki hubungan special  dengannya”!!! (hahhahaa”, begitu ungkapan dalam hati ku).
Sampai tak ingat tanggalnya pun tanggal berapa dan kami pun memilih tanggal 29. Tepatnya tanggal 29 Juli 2011 kami pun resmi memiliki hubungan special itu (alias pacaran), yang sekian lamanya perjalanan hubungan PDKT kami yang terhambat akhirnya pun kini telah bersatu. Kalau di pikir-pikir sekarang, pengen ketawa banget deh sama kejadian-kejadian dulu yang lucu banget dan aduuhh srius dehh sebenernya malu juga, karena dulu sewaktu SMP aku sempat ga suka banget karena sikap dia yang terlihat sombong dan angkuh sekali, pokonya ga banget deh (haahhaay ;D)!!!
TERUNTUK YANG TERSAYANG :*
 By : Aqnez (@AqnezMrsPortal)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar